1.
Jika terdapat persegi dengan panjang sisi 20 cm, lalu
bila sebuah medan listrik homogen sebesar 200 N/C ditembakkan ke arahnya dengan
arah yang tegak lurus bidang persegi tersebut, berapa jumlah garis medan
listrik yang menembus bidang persegi tersebut (fluks listrik)?
Jawab :
Diketahui:
Luas Persegi = 20 x 20 = 400 cm2 = 4 x 10-2 m2
Ditanya : Jumlah Garis yang menembus bidang adalah ....
Φ = E. A
Φ = 200. 4 x 10-2 m
Φ = 8 weber
Luas Persegi = 20 x 20 = 400 cm2 = 4 x 10-2 m2
Ditanya : Jumlah Garis yang menembus bidang adalah ....
Φ = E. A
Φ = 200. 4 x 10-2 m
Φ = 8 weber
2. Medan listrik sebesar
5000 N/C melewati permukaan persegi dan membentuk sudut 60o terhadap
garis normal. Luas permukaan persegi adalah 2 m2. Tentukan fluks
listrik yang melalui permukaan persegi!
Pembahasan:
Diketahui :
Medan listrik (E) = 5000 N/C
Luas permukaan (A) = 2 m2
θ = 60o
Ditanya :
Fluks listrik (Φ)
Jawab :
Fluks listrik :
Φ = E A cos θ
= (5000)(2)(cos 60)
= (5000)(2)(0,5)
= 5000 = 5 x 103
Nm2/C
3. Sebuah bola berjari-jari 0,5 meter dan di pusat bola
terdapat muatan listrik 10 μC. Tentukan fluks listrik yang melalui bola!
Pembahasan
Pembahasan
Diketahui :
Jari-jari bola (r) = 0,5 meter
Muatan listrik (Q) = 10 μC = 10 x 10-6 C
Ditanya : Fluks listrik (Φ)
Jawab :
Medan listrik :
E = k q/r2
E = (9 x 109 Nm2/C2)(10 x 10-6 C) /
0,52
E = (90 x 103) / 0,25
E = 360 x 103
E = 3,60 x 105 N/C
Luas permukaan bola :
A = 4 π r2 = 4 (3,14)(0,5)2 = (12,56)(0,25) = 3,14 m2
Fluks listrik :
Garis medan listrik tegak lurus dengan permukaan dan berhimpit dengan garis
normal sehingga sudut yang terbentuk 0o.
Φ = E A cos θ
Φ = (3,60 x 105)(3,14)(cos 0)
Φ = (11,304 x 105)(1)
Φ = 11,304 x 105
Φ = 1,13 x 106 Nm2/C
mantap.
BalasHapusterimakasih